Cara Menghapus Aplikasi Di Komputer/Laptop Dengan Mudah
Menghapus aplikasi di komputer atau laptop dengan system operasi windows XP7/8 maupun vista sangatlah mudah dan cara hapus aplikasinya pun dapat di lakukan dengan cepat dan tidak perlu repot-repot menggunakan bantuan software lain. Menghapus atau bahasa komputernya unintsall ini perlu anda lakukan untuk mengurangi beban kinerja komputer atau laptop anda. Sebaiknya anda uninstall saja aplikasi/program yang sekiranya tidak terlalu penting untuk PC. Jika anda tetap membiarkan aplikasi yang tidak penting di komputer/laptop maka kinerja PC akan semakin lemah, lelet atau lemot. Dengan menghapus beberapa aplikasi komputer yang tidak penting, akan dapat mempercepat kinerja PC dan mempercepat loading pada sebuah komputer atau laptop. Jika anda menemui kendala saat uninstall aplikasi atau aplikasi tersebut bandel dan tidak mau di hapus tentunya permasalahannya bukan pada system komputer atau laptop, tapi mungkin aplikasi tersebut mempunyai system uninstall sendiri, biasanya terdapat atau bisa anda temukan di System C>Program Files>Nama aplikasi. Langsung saja berikut Cara Menghapus Aplikasi Di Komputer/Laptop Dengan Mudah
Seperti yang sudah saya katakan di atas sebenarnya semua system operasi seperti windows XP/7/8 maupun vista itu sama saja dalam hal penghapusan aplikasi, dan anda dapat dengan mudah uninstall programnya, yaitu anda tinggal buka Control Panel di setiap system operasi yang anda gunakan.
1. Buka Control Panel, Jika anda menggunakan system operasi windows XP/7 atau vista, anda bisa klik Star>Control Panel, dan jika anda menggunakan system operasi windows 8, anda bisa klik Star>cari Control Panel menggunakan kolom pencarian.
2. Kemudian pilih Programs dan klik tulisan kecil yang ada di bawahnya "Uninstall a program"
3. Cari dan pilih Programs atau Aplikasi yang ingin anda Hapus/Uninstall : Ketika anda meng-klik tulisan "Uninstall a program" maka di situ akan terlihat semua aplikasi atau program yang sudah ter-install pada komputer/laptop anda. Lalu klik aplikasi yang ingin anda hapus.
4. Klik Tombol Uninstall : Setelah anda memilih dan meng-klik aplikasi yang ingin di hapus/Uninstall, sekarang anda tinggal klik tulisan Unintsall yang berada di atas daftar aplikasi untuk melanjutkan proses.
5. Selesai : Ikuti langkah selanjutnya, dan biasanya akan muncul jendela konfirmasi penghapusan aplikasi dan anda akan di tanya apakah benar-benar ingin menghapus aplikasi dari komputer. Klik saja "Yes".
Nah setelah anda mengikuti petunjuk Cara Menghapus Aplikasi Di Komputer/Laptop Dengan Mudah, proses Uninstall program akan berjalan, tunggu saja hingga proses selesai dan aplikasi sudah di hapus dari system komputer anda. Cara ini sangat mudah dan cepatkan? anda juga tidak perlu membutuhkan bantuan software lain. Saran saya hapuslah aplikasi/program yang tidak penting dan jarang di pakai oleh anda, karena jika hal ini di biarkan, maka akan sangat berpengaruh pada system kinerja komputer atau laptop.
Posting Komentar untuk "Cara Menghapus Aplikasi Di Komputer/Laptop Dengan Mudah"
1. Berkomentarlah yang relevan dan sesuai topik pada artikel
2. Gunakan bahasa yang sopan
3. Dilarang menautkan link aktif dan spam